Jumat, 12 Agustus 2011
20 aplikasi blackberry gratis
Apakah Anda pengguna setia Blackberry? Hmm… jika ya, maka Anda akan lebih setia dan mencintai smartphone yang satu ini, karena kali ini Blackberry akan memanjakan para pelanggannya dengan berbagai aplikasi menarik yang bisa didapatkan dengan mudah di seluruh dunia.
Dedikasi besar Blackberry ditunjukkan dengan adanya 20 aplikasi menarik yang siap Anda unduh dan menambah kemudahan Anda berselancar dengan smartphone cerdas. Beberapa aplikasi yang tersedia untuk seluruh dunia, sebagai berikut:
1. Facebook for BlackBerry smartphones
Unduh aplikasi gratisan ini dan gunakan untuk meningkatkan silaturahmi dengan teman, keluarga dan yang lainnya
2. Windows Live Messenger for BlackBerry smartphones
Windows Live Messenger for BlackBerry® smartphones memungkinkan Anda untuk chat secara virtual dan real time dengan daftar kontak IM Anda kapan dan di manapun Anda berada.
3. Yahoo! Messenger for BlackBerry smartphones
Yahoo!® Messenger for BlackBerry® smartphones cocok dengan fungsionalitas smartphone BlackBerry dan menawarkan beberapa fitur IM seperti avatar, photo sharing, dan emoticon.
4. Flickr for BlackBerry smartphones
Aplikasi Flickr untuk smartphone BlackBerry ini menawarkan fitur dan fungsi yang sama dengan versi untuk PC. Anda makin mudah berbagi foto secara mobile dengan aplikasi gratis ini melalui smartphone BlackBerry Anda.
5. BlackBerry Messenger
Penyempurnaan fitur pada BlackBerry Messenger 5.0 di antaranya:
1. New Group Functionality – Anda lebih mudah membuat atau bergabung dengan grup untuk selalu terhubung dan berbagi pengalaman secara real-time. Anda bisa chat dan menginformasikan lokasi Anda berada, daftar alamat, kalender, foto, dan lainnya. Satu grup bisa terdiri dari 30 anggota.
2. Bar-code Identity – Secara otomatis mengundang kontak baru untuk bergabung dalam daftar kontak BlackBerry Messenger Anda dengan scanning bar code khusus di layar BlackBerry Messenger pada smartphone BlackBerry ( Anda dapat melakukan scan identitas bar code mereka menggunakan kamera smartphone BlackBerry Anda).
3. Avatar – Pengguna dapat mengatur gambar display sebagai avatar pribadi
4. Large Media File Transfer – Dengan BlackBerry Messenger 5.0, pengguna dapat mengirim dan menerima file media berukuran hingga 6MB, termasuk foto beresolusi tinggi dan pesan suara berdurasi lebih panjang.
6. WorldMate Live
WorldMate telah menjadi aplikasi mobile travel terkemuka sejak 2000. Lebih dari 3 juta pelancong bisnis mengandalkan WorldMate untuk melihat jadwal penerbangan hingga status pemesanan hotel di smartphone BlackBerry mereka.
7. Viigo
Cukup sekali klik untuk mengakses berita, cuaca, hiburan dan lain-lainnya.
8. Tunewiki Free
TuneWiki for BlackBerry® adalah peraih berbagai penghargaan, media player mobile generasi terbaru yang dilengkapi lirik, terjemahan, dan tangga lagu berdasarkan kontribusi komunitas.
9. Bloomberg Mobile
Aplikasi penyedia informasi keuangan yang menawarkan berita, informasi saham analisis tren pasar dan sebagainya bagi kalangan bisnis.
10. BigTinCan BuzzMe
BigTinCan BuzzMe memungkinkan smartphone BlackBerry® Anda, bergetar dan berdering pada saat bersamaan serta memungkinkan mengatur warna LED ponsel Anda.
11. Flight Path
Merupakan aplikasi games menjadi pilot sebuah pesawat terbang.
12. Time
Selalu update berita terbesar setiap hari, menuliskan opini, dan analisis dari blogger TIME yang sangat disegani.
13. AP News
Kapanpun Anda selalu terhubung dengan dunia. Dengan aplikasi AP Mobile Anda dapat:
1. Memperoleh berita paling sedikitnya 1200 dari berbagai sumber informasi.
2. Informasi foto-foto berita yang meraih penghargaan
3. Simpan dan berbagi cerita dengan teman dan keluarga
4. Cari informasi terbaru
5. Dapatkan berita-berita setiap saat dan di manapun Anda berada, tersedia atau tidak jaringan operator
6. Kirim cerita menarik Anda Facebook dan Twitter
Finalis dari The Most Innovative Personal Productivity and Lifestyle Application Award
BlackBerry Partners Fund™ Developer Challenge for BlackBerry® Developers
14. Ka-Glom – Free
Ka-Glom adalah aplikasi games yang saat ini tersedia gratis (dalam jangka terbatas) untuk para pengguna smartphone BlackBerry.
15. Nobex Radio Companion
Aplikasi Nobex Radio Companion versi gratis ini memungkinkan Anda mendengarkan siaran radio favorit di Negara Anda (Dengan versi premiumnya Anda dapat mendengarkan lebih dari 3000 stasiun radio dari seluruh penjuru dunia)
Streaming bekerja melalui WiFi atau jaringan operator. Jika Anda menemui masalah streaming, informasikan hal tersebut via email ke support@nobexinc.com dan kami akan membantu Anda mengatur koneksi ke jaringan operator.
Aplikasi Lokal yang tersedia :
16. Taxi Indonesia Dialer Indonesia Cabs
Dengan aplikasi Taxi Indonesia, Anda kini tak perlu repot menghubungi berbagai nomor telepon perusahaan Taxi. Cukup aktifkan aplikasi ini dan pilih perusahaan taxi di Indonesia. Sederhana, nyaman dan gratis.
17. Makan (Dialer Indonesia Fast Food)
Dengan aplikasi ini, Anda cukup sekali menekan tombol untuk langsung terhubung dengan misalnya restoran favorit untuk order makanan mulai dari McDonald’s / Hoka Bento / KFC / Bakmi GM / CPK / Samudra
18. Pintas (Versi Inggris)
Pintas by CPS Elements akan mengoptimalkan penelusuran internet dari smartphone BlackBerry Anda sehingga dapat lebih menghemat waktu misalnya saat Anda ingin menterjemahkan kata-kata dalam bahasa Inggris ke bahasa Spanyol, cek cuaca di kota tujuan Anda dan lain-lain.
19. Spionard
‘Spionard’ untuk smartphone BlackBerry® Smartphone adalah aplikasi untuk menjaga rumah yang dilengkapi teknologi deteksi suara terbaru. Aplikasi ini mampu merekam suara-suara yang tidak biasa di rumah dan kemudian menghubungkannya dengan nomor telepon yang telah Anda masukkan sebelumnya.
‘Foyage’
Foyage adalah mitra perjalanan Anda. Menggunakan teknologi LBS terbaru, foyage akan memandu Anda menemukan tempat dan layanan terdekat yang menarik bagi Anda. ATM, restoran, kafe, mal, pom bensin merupakan beberapa kategori yang tersedia di foyage. Anda dapat meng-upload foto, berbagi pendapat dan penilaian tempat-tempat tersebut di foyage. Foyage juga menunjukkan peta dan menunjukkan tujuan Anda berkat integrasi Google Map.
20. Caripromo
Caripromo menawarkan pengguna mobile di Indonesia penelusuran program promosi dan diskon dalam berbagai kategori termasuk restoran, fesyen, perusahaan penyedia kartu kredit, hotel dan lain-lain. Penelusuran dapat dilakukan berdasarkan kategori, lokasi, penyedia program diskon dan promosi atau dengan mengetikkan nama-nama merchant. Caripromo saat ini tersedia di Indonesia dan menyusul dalam waktu dekat untuk Singapura. Fitur-fitur yang akan segera hadir termasuk notifikasi program promosi baru di “my favorite” merchant dan penilaian pengguna. Caripromo adalah aplikasi gratisan.
Jadi tunggu apalagi? perkaya Blackberry Smartphone Anda dengan 20 aplikasi menarik yang bisa Anda dapatkan secara gratis, gratis lho!!!
0 komentar:
Posting Komentar
Ber-komentar lah dengan baik.Saya akan menjawab pertanyaan anda